Sidzia Madvox2024/02/16 06:23
Follow

Fania yang lahir dan besar di Surabaya memiliki seorang ibu yang berasal dari Praya, Lombok Tengah sedangkan ayahnya berasal dari  Madiun, Jawa Timur. Ibu Fania merupakan adik kandung dari ibunya Vero. Setelah menikah, ibunya Fania yang bernama Farida Hasanah hijrah ke Surabaya untuk memulai kehidupan barunya bersama suami tercinta. Dua tahun menjalani bahtera rumah tangga akhirnya Fania lahir ke dunia. Ayah Fania sudah meninggal saat Fania duduk di bangku kelas lima sekolah dasar, tepatnya ketika Fania berusia 11 tahun. Ayah Fania meninggal karena penyakit diabetes. Fania adalah anak semata wayang. Begitu juga dengan Vero. Usia keduanya terpaut tiga tahun. Kini, Fania berusia 20 tahun sedangkan Vero berusia 23 Tahun. Fania tak melanjutkan pendidikan ke jenjang kuliah. Ia memilih bekerja. Di rumah yang cukup besar itu hanya ada mereka berdua karena ayah dan ibu Vero memilih untuk tinggal di Singaraja, Bali untuk mengurus kebun kopi dan beberapa usaha  miliknya.